Sabtu, 26 April 2025

Mudik Nyaman! Pergerakan di Pelabuhan Stagen dan Tarjun Tetap Terkendali

Jumlah Kendaraan dan Penumpang Masih Stabil, Tak Ada Lonjakan Signifikan

Sabtu, 29 Maret 2025 | 17:12
Laporan: Ummy
Mudik Nyaman! Pergerakan di Pelabuhan Stagen dan Tarjun Tetap Terkendali

KOTABARU, KALSEL [KLIKINDONESIA] – Dua hari menjelang Idul Fitri 1446 H, arus mudik di Pelabuhan Ferry Stagen dan Tarjun masih terpantau lancar dan terkendali. Hingga Sabtu (29/3/2025), situasi di kedua pelabuhan tersebut tetap kondusif tanpa adanya lonjakan penumpang yang signifikan.

Perwira Pengendali di Pos Pelayanan Pelabuhan Ferry Stagen, IPDA H. Yogo Dwi Cahyono, menyampaikan bahwa arus mudik masih relatif normal baik dari sisi jumlah penumpang maupun kendaraan. “Situasi hingga H-2 masih dalam kondisi aman, tertib, dan terkendali. Kami terus memantau agar pelayanan tetap optimal bagi para pemudik,” ujarnya.

Data Pergerakan Penumpang dan Kendaraan terhitung hingga hari ini :

Rute Stagen - Tarjun:

Sepeda motor (R2): 465 unit

Mobil pribadi (R4): 223 unit

Truk besar (R6): 80 unit

Bus: 4 unit

Penumpang tanpa kendaraan: 325 orang

Rute Tarjun - Stagen:

Sepeda motor (R2): 435 unit

Mobil pribadi (R4): 217 unit

Truk besar (R6): 79 unit

Bus: 2 unit

Penumpang tanpa kendaraan: 320 orang

Meski pergerakan kendaraan dan penumpang masih dalam batas wajar, petugas tetap siaga memastikan kelancaran arus mudik. Peningkatan pengamanan dan pengaturan lalu lintas terus dilakukan guna menghindari penumpukan di area pelabuhan.

Masyarakat diimbau untuk tetap berhati-hati dan mematuhi aturan lalu lintas selama perjalanan mudik. Dengan kondisi cuaca yang cukup bersahabat, perjalanan diperkirakan tetap lancar hingga puncak arus balik nanti.

Kirim Komentar

Berita Lainnya