Rabu, 30 April 2025

Bulog Kotabaru: Stok Beras Aman Meski SPHP Langka di Pasaran

1.200 Ton Beras di Gudang, Cukup untuk 2-3 Bulan ke Depan

Selasa, 18 Februari 2025 | 09:16
Laporan: Ummy
Bulog Kotabaru: Stok Beras Aman Meski SPHP Langka di Pasaran
Kepala Bulog Kotabaru, Aditya Dwi Hanggara. (Myu)

KOTABARU, KALSEL [KLIKINDONESIA]– Kelangkaan beras Stabilitas Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) di pasaran belakangan ini dibenarkan oleh Kepala Bulog Kabupaten Kotabaru, Aditya Dwi Hanggara. Menurutnya, penghentian sementara distribusi beras SPHP ini dilakukan berdasarkan instruksi langsung dari Badan Pangan Nasional pada 7 Februari lalu.

"Bulog sebagai operator hanya mengikuti kebijakan yang diberikan oleh pemerintah. Oleh karena itu, untuk Kabupaten Kotabaru, distribusi SPHP juga dihentikan sementara hingga ada penugasan lebih lanjut dari Badan Pangan Nasional," ujarnya kepada wartawan KlikIndonesia, Selasa (18/02/2025).

Meski distribusi SPHP dihentikan sementara, Bulog Kotabaru tetap berupaya menjaga stabilitas pangan dengan menyerap gabah hasil panen petani lokal. Aditya menyebutkan bahwa pihaknya membeli gabah kering dengan harga Rp 6.500 per kilogram guna mendukung kesejahteraan petani serta menjaga keseimbangan harga di pasaran.

Bulog juga tengah menambah stok beras melalui pengadaan dari petani lokal, khususnya di Kabupaten Tanah Bumbu dan beberapa titik panen di Kotabaru yang telah dikoordinasikan dengan Dinas Ketahanan Pangan.

Menjelang bulan suci Ramadhan, Aditya memastikan bahwa stok beras di gudang Bulog Kotabaru mencapai 1.200 ton, yang diperkirakan cukup untuk memenuhi kebutuhan selama dua hingga tiga bulan ke depan.

Selain beras SPHP, Bulog juga menyediakan beras komersial untuk pasar umum. Saat ini, sebanyak 60 ton beras premium didatangkan dari Sulawesi dan Jawa untuk memenuhi permintaan masyarakat.

Dengan langkah-langkah yang diambil Bulog Kotabaru, masyarakat diharapkan tidak perlu khawatir akan ketersediaan beras, terutama menjelang Ramadhan yang biasanya diiringi dengan lonjakan permintaan.

Kirim Komentar

Berita Lainnya